Asuransi mobil menjadi investasi yang bagus untuk kesejahteraan teman-teman dalam memiliki kendaraan beroda empat ini! Pernah punya pengalaman kecelakaan atau nabrak mobil di depan kita karena sopir mengantuk? Kami pernah tabrakan beruntun gara-gara si ayah yang nyetir mengantuk saat antre di parkiran mall. Dan tebak? kami harus mengganti kerusakan mobil kami dan dua mobil yang kami tabrak di depan kami. Untungnya kerusakan mobil kami ditanggung asuransi mobil dan kami hanya mengganti kerusakan kecil dua mobil di depan kami. Bayangkan berapa uang yang harus kami keluarkan jika mengganti kerusakan 3 mobil. Jadi daripada harus stres dan capek-capek membetulkan mobil, tentu lebih baik
menjaminkan mobil kepada penyedia layanan asuransi mobil murah, bukan?
Namun rupanya
terdapat beberapa hal yang perlu kitaperhatikan saat memilih asuransi mobil
murah untuk kemudahan kita. Salah satunya adalah hal-hal yang bisa membuat
klaim asuransi mobil murah kita ditolak! Bukannya untung, justru kita bisa
semakin buntung jika salah langkah.
Nah sebelum kita
membahas faktor yang membuat klaim ditolak, alangkah baiknya kita mengetahui
konsep asuransi mobil murah terlebih dahulu.
Konsep umum asuransi mobil murah
Asuransi mobil
murah memegang peranan penting yaitu menjamin risiko kecelakaan yang tidak
dapat ditebak dan tidak terduga sehingga dapat dialihkan kepada perusahaan
asuransi atau lembaga penjamin. Kita pun bisa mendapat klaim resiko, umumnya
berupa uang.
Dengan kata lain,
hal-hal yang tidak dapat diprediksi seperti tabrakan, kecelakaan, bahkan resiko
kehilangan bisa ditanggung oleh perusahaan penjamin asuransi mobil murah!
Daripada kita marah-marah karena mobil kita tergores atau penyok, kita tinggal
mengambil foto bukti dan klaim ke asuransi mobil murah pilihan kita!