Minggu, 13 Desember 2015

Menyeberangi Sungai Kapuas

Postingan ini termasuk late post ya. Karena belum sempat nulis, jadi baru sempat ditulis sekarang. Lanjutan dari acara jalan-jalanku ke Pontianak beberapa waktu yang lalu. Perjalanan ke Pontianak dan Tugu Khatulistiwa bisa dibaca di postingan sebelum ini.

Pontianak, Rabu, 14 Oktober 2015

Waktu sudah semakin sore. Hujan masih menyisakan rintiknya setelah beberapa waktu lalu turun dengan derasnya. Tadi saat berada di Tugu Khatulistiwa hujan turun deras sehingga membuat kami berteduh. Lumayan juga menunggu sampai menunggu reda.

Kamis, 10 Desember 2015

Mencicipi Krispy Kreme Doughnut

Kemarin sepulang dari Minecraft competition anak-anak minta mampir ke Grand Indonesia. Tujuannya ke Toko Buku Kinokuniya buat beli buku minecraft yang sudah lama mereka idam-idamkan. Selama ini nggak dibeliin sama emaknya soalnya mahal. Jadi mereka pengin beli buku pakai vocher MAP hadiah lomba. Hahaha...emak pelit *ngaku*. Sebenarnya sih nggak pelit, cuman ngeluarin hampir 300 ribu buat sebuah buku minecraft tipis itu rasanya sayang banget. Apalagi anak-anak minta dua buku, masing-masing satu. *pingsan deh emak*.

Kamis, 03 Desember 2015

Memilih Moda Transportasi Yang Tepat Untuk Liburan

Waah sudah UAS nih. Hawa-hawa liburan mulai terasa. Hihihi..si emak ini yang dipikirin bukan bagaimana cara anak-anak mendapat nilai bagus saat UAS, tapi malah liburan yang sebentar lagi datang. Andai si emak ini anak-anak pasti sudah nyanyi lagunya Tasya.

" Libur telah tiba..libur telah tiba...Horeee...."
Biasanya kalau liburan gini duo krucils pulang ke rumah eyang utinya di Blitar. Kalau pulang kita naik kereta api, soalnya jauh. Jarang banget liburan bawa mobil. Selain memakan waktu lama di jalan, si ayah juga jarang banget dapat cuti pas liburan anak-anak.

Rabu, 02 Desember 2015

Sensasi Menikmati Ice Cream Kuburan

Beberapa waktu lalu sering baca berita tentang Ice Cream  Pot. Itu looh ice cream  yang dimasukkan ke dalam pot dan berbentuk pot. Bahkan saking miripnya ada yang bikin tanahnya dari biskuit Oreo sedangkan cacing tanahnya dari jelly berbentuk cacing. Lumayan sih sering baca berita dan lihat foto-foto yang sliweran di instagram. Cuman masih belum kepikiran aja buat beli. Secara aku bukan penggemar ice cream.

Belum selesai rasa penasaran dengan Ice Cream  Pot, ternyata dihebohkan lagi dengan ice cream  baru berbentuk kuburan. Hah? beneran niih..ice cream berbentuk kuburan? Gimana makannya yaa...tega nggak ya. Huaa..bayangin aja nggak kebayang. Konon buat yang sakit hati sama mantan, rasa sakit hatinya jadi hilang gara-gara makan ice cream bentuk kuburan ini. Soalnya di kuburannya ada tulisannya kuburan mantan. Waah kalau ini lebih nggak bayangin lagi.

Selasa, 01 Desember 2015

Cobek Penyet Kota Kasablanka

Seperti ditulis di postingan sebelumnya, aku nge 'date' berdua sama si ayah. Jalan-jalan ke Kota Kasablanka. Mall Kota Kasablanka atau Kokas ini terletak di Jalan Casablanca No 88 Jakarta Selatan.  Ceritanya kami memanfaatkan waktu cuti si ayah. Kapan lagi ya bisa nge 'date' berdua. Biasanya kemana-mana berempat. Hihi..

Muter-muter dan shopping membuat perut laper. Akhirnya  makan deh. Siang itu pengin kami pengin nyobain menu di Cobek Penyet. Sepertinya namanya lucu. Dari banner yang ada di depan gambarnya bisa menggugah selera. Mendadak langsung laper. Cobek Penyet ini terletak di lantai LG atau Lower Ground di sebelah Carrefour. Jadi buat yang lagi jalan-jalan ke Carrefour bisa sekalian cobain menu di sini.

Minggu, 29 November 2015

Asyiknya Berbelanja Di Kota Kasablanka

Jumat kemarin si ayah cuti menghabiskan jatah cuti tahunan di kantor. Yuhuuu...seneng banget. Sejak menikah dan punya krucils,  jarang banget kami bisa meluangkan waktu berdua saja.  Mumpung anak-anak sekolah kesempatan nih buat nge date berdua aja dengan si ayah.

Tujuan nge date kali ini adalah Kota Kasablanka. Soalnya sudah lama banget nggak pergi ke mall ini. Kangen sama suasana Maroko nya. Sengaja berangkat pagi-pagi dari rumah biar puas cuci matanya. Jam setengah sebelas kami sudah sampai di Kokas. Pas masuk ternyata di lobi sedang ada event dari Shampoo Pantene. Kokas  ini lumayan sering lho ngadain berbagai macam event keren. Salah satunya event Pantene ini.

Sabtu, 28 November 2015

Jalan-Jalan Ke Gedung Sate dan Trans Studio Bandung

Mau cerita pas ngebolang ke Bandung dua minggu lalu. Hihi..gak papa ya telat ceritanya daripada tidak ditulis sama sekali. Ngebolang kali ini sih tidak disengaja main. Tapi karena ada event gathering Grand Livina yang acaranya sampai malam dan tanggung pulang ke rumah akhirnya nginep di Bandung. Dan karena sudah sampai Bandung, sekalian aja deh jalan-jalan.

Tujuan ngebolang kali ini cuma jalan-jalan aja di tempat-tempat yang belum pernah dikunjungi sama anak-anak. Meskipun sebenarnya Bandung itu dekat, tapi kami jarang banget main ke Bandung. Jadi tujuan pertama pas kita datang yaitu Gedung Sate. Itu..tuh ikon Kota Bandung. Kayaknya ada yang kurang jika main ke Bandung tapi belum mengunjungi kantor Gubenur Jawa barat ini.

Kamis, 26 November 2015

Semalam Di Sweet Karina Hotel Bandung

Seperti ditulis di postingan sebelumnya, kami ke Kota Baru Parahyangan Bandung untuk ikut acara gathering Grand Livina. Malamnya karena sudah terlalu malam, kami tidak pulang ke Bekasi, tetapi menginap di hotel di Bandung. Sebelumnya kami sudah pasang aplikasi Hotel Quickly di HP. Lumayan bisa dapat murah kalau booking lewat Hotel Quickly. Sayangnya reedem kode dari hotel ini tidak berhasil juga sampai memasukkan 6 kali nomor HP. Kode verifikasi tidak masuk juga. Mungkin kendala sinyal saat di jalan. Nyatanya saat sampai di rest area ada 6 kode verifikasi muncul. Sayang..sudah telat dan aku sudah terlanjur booking duluan tanpa reedem. Lumayan sih...selisih 130 ribu kalau reedem.

Singkat cerita akhirnya kami menginap di Sweet Karina Hotel Bandung. Bookingnya lewat aplikasi Quickly Hotel di smartphone. Sengaja memilih hotel di daerah Pasteur agar si ayah tidak kecapekan nyetirnya karena sudah malam.

Rabu, 25 November 2015

LivinAlife Ajang Gathering Grand Livina

Sabtu, 14 November 2015 adalah hari yang ditunggu-tunggu, karena  ada dua lomba yang kuikuti dan jika menang kita diajak jalan-jalan pas tanggal tersebut. Satu lomba di Jakarta dan satu lagi jalan-jalan di sebuah Pulau indah nun jauh di sana. Coba tebak? Apakah aku menang di kedua lomba tersebut? Yup...seperti biasa saudara-saudara...aku kalah.Ya iyalah tulisanku aja masih standar. Masak ngarep menang sih. Hihi...

Sempat sedih juga sih pas tahu kalah. Soalnya aku kan suka 'jalan'. Jadi kalah di lomba yang hadiahnya jalan-jalan itu bikin kecewa. Hehe..Sebenarnya sudah punya opsi juga sih kalau kalah. Soalnya tanggal 14 November itu kami sudah daftar di acara LivinAlife. Itu looh acara gathering para pemilik Grand Livina di Bale Pare Kota Parahyangan Bandung.

Senin, 23 November 2015

Menikmati Wisata Lampu Di JungleFest

Seperti janjiku pada postingan sebelumnya, maka untuk acara jalan-jalan ke JungleFest aku tulis di postingan sendiri ya. Sebenarnya JungleFest sendiri sudah tidak asing bagi telingaku. Pernah beberapa kali lihat beritanya di media online atau teman-teman blogger yang pernah berkunjung ke sana. Makanya saat ada kesempatan menginap di Padjadjaran Suite Resort langsung nggak sabar  untuk jalan-jalan ke JungleFest.

Setiap tamu yang menginap di Padjadjaran Resort mendapat dua buah tiket  diskon lima puluh persen untuk masuk tiket terusan di JungleFest. Jam lima anak-anak sudah tidak sabar pergi ke JungleFest. Kebetulan letaknya tepat di depan hotel. Kami hanya perlu berjalan kaki saja untuk ke sana. Kami menggunakan dua buah payung karena hujan rintik-rintik masih turun saat kami berangkat ke sana.

Selasa, 17 November 2015

Padjadjaran Suite Resort Bogor, Hotel dengan Kamar Lengkap Dan Nyaman

Yuhuu...akhirnya weekend tiba juga.  Hari Sabtu dan Minggu adalah hari yang biasa kami tunggu-tunggu. Soalnya hari itu anak-anak libur sekolah, ayahnya tidak bekerja dan kami bisa jalan-jalan sepuasnya. Hihi..Yah...seperti dua minggu lalu saat kami pergi ke Bogor.
Hari Sabtu 7 November kami sudah berjanji sama anak-anak buat jalan-jalan dan menginap di Bogor.  Sayangnya  ada acara resepsi pernikahan tetangga siang harinya. Jadi kami berangkat ke Bogor agak siangan sepulang dari resepsi. Karena jalanan macet, kami baru sampai hotel pukul tiga siang.

Selasa, 10 November 2015

Serunya Berburu Oleh-Oleh Khas Pontianak

Masih ingat kan acara jalan-jalanku ke Pontianak bulan lalu? Sebenarnya ini postingan telat sih. Tapi daripada tidak ditulis rasanya kok ada yang kurang. Ya iyalah..soalnya oleh-oleh khas Pontianak itu banyak banget dan yummi.

Sebenarnya ini bukan kali pertama ngerti oleh-oleh khas Pontianak. Biasanya tiap pamanku yang tinggal di sana pulang kampung atau mampir ke Jakarta biasanya aku kebagian oleh-oleh ini. Pasti penasaran kan makanan apa saja khas Pontianak? Ini nih aku kasih tahu.

Jumat, 06 November 2015

Serba Daun Di Chicken Story

Sebagai anak kampung dan sekarang tinggal di ibu kota, banyak hal di kampung yang membuat kangen. Udara sejuknya, keramahan penduduknya, gunung, sawah dan makanannya. Paling kangen tuh sama makanan yang dibungkus daun. Apalagi nasi pincuk. Setiap pagi pasti beli sarapan nasi dan bungkusnya daun yang  dipincuk.

Sekarang tinggal di kota susah sekali menemukan nasi dengan bungkus daun yang dipincuk. Kalaupun ada makanan yang berbungkus daun ya nasi pepes atau pepes ikan. Jadi rasanya sering kangen makanan-makanan yang dibungkus daun.

Rabu, 04 November 2015

Grand Zuri, Cozy And Homy Hotel Di BSD

Home wasn't a set house, or a single town on a map. It was wherever the people who loved you were, whenever you were together. Not a place, but a moment, and then another, building on each other like bricks to create a solid shelter that you take with you for your entire life, wherever you may go.”   (Sarah Dessen)

Begitu banyak orang mendefinisikan tentang rumah. Buatku pribadi rumah adalah tempat kembali saat kita bersedih, tempat mengadu saat kita berkeluh kesah, tempat berbagi saat kita merasa senang, tempat asyik buat bercanda, tempat mendekatkan hati dan yang paling penting rumah adalah tempat untuk kembali. Sejauh apapun kita melangkah, kita akan selalu kembali ke rumah.

Kamis, 29 Oktober 2015

Efektifkah Belajar Bahasa Inggris Di Usia Batita?

Di jaman sekarang ini Bahasa Inggris sudah menjadi bahasa sehari-hari dan bukan lagi menjadi bahasa kedua. Ya iyalah semua-semua butuh Bahasa Inggris. Mau jalan-jalan ke luar negeri butuh Bahasa Inggris, mau wawancara kerja butuh Bahasa Inggris. Bahkan mau nonton film pun butuh Bahasa Inggris karena nggak ada terjemahannya.

Buatku Bahasa Inggris ini adalah pelajaran yang sangat menyenangkan. Pelajaran favorit deh sejak jaman sekolah. Makanya pas SMA dan kuliah aku gabung di klub Bahasa Inggris. Yaah...lumayan bisa praktek gratis dengan teman-teman daripada kursus yang mahal. Hehehe. Bukan berarti aku nggak kursus ya. Justru aku berani pertama kali ngomong Bahasa Inggris aktif itu pas aku kursus di IEC saat SMA. Pas jaman SMP aku juga pernah kursus gratis perwakilan dari sekolahku di sebuah lembaga kursus Bahasa Inggris.

Selasa, 27 Oktober 2015

Ngebolang Ke Tugu Khatulistiwa

Pernah punya lagu favorit saat kecil dan masih sekolah? Pasti punya dong. Dulu saat masih SD aku suka sekali memandangi peta Indonesia besar yang tertempel di dinding belakang kelas sambil menyanyikan lagu di bawah ini.

Dari Sabang Sampai Merauke

Berjajar Pulau-Pulau

Sambung Menyambung Menjadi Satu

Itulah Indonesia

Senin, 26 Oktober 2015

Ingat Lima Perkara Sebelum Lima Perkara

Waah judul postingan kali ini kayak lirik lagu aja ya. Dulu...aku suka bersenandung lagu ini.
Ingat Lima Perkara Sebelum Lima Perkara

Sehat Sebelum Sakit

Muda sebelum Tua

Kaya Sebelum Miskin

Lapang sebelum sempit

Hidup Sebelum Mati

Sabtu, 10 Oktober 2015

Klik, Tarik, Tuang Inovasi Kemasan Baru Dari Frisian Flag

Tahun 1986 di sebuah desa di magelang
Sore itu hujan turun dengan derasnya. Aku yang sudah duduk di kelas tiga SD bermain bersama adik lelakiku yang kelas satu SD. Nenekku tampak di tungku perapian. Merebus air dan menggoreng pisang. Sesaat kemudian tangannya yang cekatan sudah menuang air panas ke gelas. Dan dua susu coklat kental manis pun terhidang di depanku dan adikku. Dengan wajah ceria kami segera meminum susu coklat buatan nenek. Meminumnya pelan-pelan sambil merasakan manisnya dan menjilatinya sampai tetes terakhir seolah tidak rela rasa manis itu pergi begitu saja.

Rabu, 07 Oktober 2015

Lima Tempat Sholat Favorit Di Mall Jakarta

Tempat sholat atau mushola di mall merupakan hal penting menurutku. Karena sebagian besar penduduk Indonesia adalah muslim dan sholat lima waktu merupakan kewajiban bagi muslim. Jadi tempat sholat adalah sesuatu hal yang penting yang harus disediakan oleh manajemen mall. Dengan adanya mushola di mall kita masih bisa jalan-jalan window shopping di mall tanpa meninggalkan kewajiban sholat. Masih terbayang saat sholat di Universal Studio. Dengan area seluas itu hanya ada satu tempat sholat kecil yang letaknya pun nyempil. Sangat tidak sebanding dengan besarnya Universal Studio. Untuk ini aku maklum karena mayoritas penduduk Singapura bukan muslim. Jadi mungkin mereka tidak perlu menyediakan tempat sholat yang layak.

Jumat, 02 Oktober 2015

Asyiknya Berkeliling Jakarta Naik Bus Tingkat

Sudah lama keinginan untuk mengajak anak-anak berkeliling Jakarta naik Bis tingkat atau bahasa kerennya city tour. Tapi karena setiap weekend seringnya ada acara maka kesempatan jalan-jalan naik bis tingkat ini baru dilaksanakan sebulan lalu.

Sebenarnya bis ini sudah beroperasi di Jakarta sejak Februari 2014. Waah sudah lama juga ya ternyata. Awalnya nggak ngerti jam operasional dan rute bis tingkat ini. Tetapi berkah mbah google akhirnya kami tahu kalau jam operasi bis tingkat ini jam 9 pagi sampai dengan jam 7 malam. khusus hari Minggu jam operasinya mulai jam 12 siang. Ada halte khusus untuk bis city tour ini. Jadi kita tidak bisa sembarangan main cegat naik kayak kopaja. Hehehe..

Rabu, 30 September 2015

Pesan Makanan Lebih Mudah Dengan Open Snap

Pernah ngerti OpenSnap kan? Itu looh aplikasi Social Dining Guide lansiran dari OpenRice dimana kita dapat rate makanan resto melalui foto. Waah sekarang mau makan dimana dan melihat pilihan menunya gampang. Karena kita bisa melihat dari aplikasi OpenSnap ini.

Dengan aplikasi ini kita bisa bookmark restoran, jenis makanan atau makanan favorit kita looh. Selain itu  juga dapat filter Restoran berdasarkan Bookmark yang terbanyak oleh foodies. Semakin restoran / jenis masakan / makanan tersebut di bookmark, maka semakin banyak digemari.

Senin, 28 September 2015

Mencoba Kuliner Korea Di Mr Park Grand Indonesia

Di jaman yang serba Korea ini sepertinya aku adalah satu-satunya orang yang kuper alias kurang gaul dengan semua yang berbau Korea. Di saat orang-orang bahagia saat ada artis Korea datang ke Indonesia dan menonton konsernya,  aku tidak tahu satupun nama artis atau judul film Korea. Satu-satunya film Korea yang kutahu dan kusuka adalah Film Helloo Jadoo. Film kartun Korea yang lucu dan menghibur. Bercerita tentang keseharian seorang anak bernama Jadoo dan keluarganya.

Jumat, 25 September 2015

Saat Liburan Tidak Sesuai Harapan

Buatku piknik  itu penting banget. Ya iyalah...aku suka jalan sejak jaman kuliah. Meskipun jalan-jalannya naik motor dan uang pas-pasan. Jadi kebiasaan jalan atau piknik itu pun terbawa sampai aku menikah. Punya uang nggak punya uang piknik itu wajib. Hihi..yah..meskipun kalau pas bokek pikniknya cuman di taman kota yang gratis. Yang penting judulnya piknik. Jadi buatku piknik itu bukan kebutuhan tersier lagi tapi sudah merupakan kebutuhan primer.

Kamis, 24 September 2015

Mencari Makanan Halal Di Changi

Di hari ketiga atau hari terakhir di Singapura kami memutuskan makan siang di Changi saja sambil menunggu pesawat berangkat. Sebenarnya kami bisa saja makan di Mall dekat Marina Bay. Namun karena saat itu adalah jam makan siang maka antrean tampak mengular di beberapa resto cepat saji di mall. Untuk ikut antri rasanya tidak mungkin. Anak-anak sudah mengeluh kelaparan. Akhrnya kami minta anak-anak untuk bertahan sampai Changi dan mengganjal perut mereka dengan roti.

Rabu, 23 September 2015

Tempat Makan Di Universal Studio Singapura

Jika main ke USS dan kebetulan lapar  maka ada beberapa restoran di Universal Studio yang bisa menjadi pilihan. Selain beberapa resto dan cafe di sini juga ada beberapa gerobak yang menjual di dekat tempat bermain. Sebenarnya sih tidak cocok juga disebut gerobak karena bukan gerobak. Lebih tepatnya sih jualan makanan tapi kecil dan bukan di resto.

Di tempat ini satu porsi chicken wings kecil berisi 6 biji dijual seharga 10 dolar. Sedangkan soda harganya berkisar 5 dolar. Cukup mahal juga sebenarnya. Tapi lumayan untuk mengganjal perut  saat kita merasa lapar dan belum ada waktu untuk makan duduk di restoran. Sambil menunggu jam makan siang kami habis ngemil 3 bungkus  chicken wings ini.

Selasa, 22 September 2015

Seru-Seruan Di Universal Studio Singapura

Yuhuu....akhirnya sampai juga di sini. Bisa menunaikan utang sama anak-anak yang pengin ke sini. Pas pasang pp di depan bola dunia USS langsung temen-temen pada bbm. Waah dapat hadiah dari mana nih? Atau menang kuis lagi ya. Menang kuis apa? Hihi...maklum biasanya menang kuis jalan-jalan. Jadi dikiranya gratisan lagi.



seru -seruan photo seru-seruan USS_zps0osnlqy1.jpg
Samping bola USS


Sabtu, 19 September 2015

(Singapore Part 3) Transportasi MRT dan Sky Train Ke Universal Studio

Tujuan utama jalan-jalan ke Singapura ini adalah main ke Universal Studio. Kami sendiri pernah main ke Universal Studio tahun 2010. Tapi saat itu tidak mengajak anak-anak. Sekarang anak-anak sudah besar. Mereka berani menjajal permainan ektrim yang ada di sana. Jadi setelah cukup menabung kami memutuskan pergi ke sana.

Kamis, 17 September 2015

(Singapore Part 2) Mitra Inn Hostel Ramah Dan Murah Di Singapura

Sebelum memutuskan menginap di hostel sebelumnya  aku sempat browsing beberapa hotel dan melihat harganya di Singapura. Sayangnya hotel-hotel di Singapura lumayan mahal. Dan jarang sekali yang mempunyai family room alias nginep  berempat. Kalau di Indonesia, kita bisa saja menginap satu kamar superior dan anak-anak nebeng ayah ibunya. Namun di Singapura anak berumur diatas lima tahun dihitung adult atau dewasa. Jadi kalau mau menginap harus dua kamar atau satu kamar family room. Sayangnya kamar family room di sana mahal-mahal. Dan budgetnya bisa empat jutaan dua malam  untuk numpang nginep saja. Aku bilang numpang nginep karena seharian kita pasti jalan-jalan dan hotel hanya empat untuk tidur saja.

Singapura (Part 1) Kelamaan Di Bandara

Hari minggu 13 September jam 12 siang kami sudah bersiap dari rumah. Anak-anak sudah antusias dari pagi. Sebenarnya pesawat kami boarding jam lima sore lebih. Tapi karena khawatir jalanan macet akhirnya kami berangkat jam 12.

Taksi express yang membawa kami melaju dengan cepat. Karena hari Minggu jalanan lancar dan lengang. Akhirnya jam satu lebih kami sudah tiba di terminal tiga. Huaaa alamat kelamaan nunggu di bandara nih.  Karena sudah check in melalui web, kami tidak perlu antri check in. Cukup scan barcode yang ada di smartphone kita dan boarding pass langsung tercetak.

Minggu, 13 September 2015

Hal Yang Dipersiapkan Saat Backpacking Ke luar Negeri Bersama Anak-Anak

Saat publish tulisan ini, aku sedang berada di terminal tiga Bandara Soekarno Hatta bersama anak-anak. Tujuan perjalanan kali ini adalah negara tetangga yaitu Singapura. Backpacking kali ini adalah backpacking kedua anak-anak keluar negeri. Backpacking pertama adalah lima tahun lalu tahun 2010 ke Kuala Lumpur Malaysia. Saat itu usia mereka masih tiga dan empat tahun dan dua-duanya masih ngedot susu. Jadi dibandingkan beberapa tahun lalu, backpacking kali ini lebih mudah karena anak-anak sudah tidak minum susu pakai botol dan tentu saja lebih mandiri.

Meskipun anak-anak sudah besar dan lumayan mandiri, namun pergi backpacking bersama anak-anak tidak semudah pergi bersama keluarga. Apalagi tujuannya jauh. Jadi sebelum pergi ada beberapa hal yang perlu dipersiapkan.

Mudahnya Mencetak Kartu Nama Di PraktisPrint

Seperti kita ketahui kartu nama mempunyai peran yang amat penting untuk kita. Dengan kartu nama kita bisa menonjolkan profil atau pekerjaan kita. Saat ini kartu nama bukan hanya milik profesional atau orang yang bekerja di kantor saja. Pemilik bisnis online, pengusaha, guru les bahkan penulis dan blogger pun membutuhkan kartu nama. Dengan kartu nama yang mencantumkan nama, website, alamat rumah,email dan nomor telepon memudahkan orang lain untuk menghubungi kita.

Selasa, 01 September 2015

Kuliner Serba Coklat Dari Kampung Coklat

Pernah ngerasain coklat? Pasti sebagian besar orang pernah ngerasain coklat. Tapi merasakan makanan atau kuliner dari coklat, pasti belum semua merasakannya. Pengin ngerasain sensasi makan makanan serba coklat? Datanglah ke Kampung Coklat di daerah Blitar. Di sana tersedia berbagai makanan yang terbuat dari coklat.

Pasti nggak percaya kan? Eits tunggu dulu...harus percaya dong. Kalau nggak percaya lihat nih foto-foto di bawah ini.
 photo mie-goreng-rasa-coklat_zpszimbpxa9.jpg
Mie goreng coklat




Selain mie goreng rasa coklat, di kmapung coklat ini juga ada nasi goreng rasa coklat. Seporsi nasi goreng rasa coklat ini harganya sepuluh ribu rupiah. Sedangkan untuk mie goreng tujuh ribu rupiah. Rasanya aneh-aneh gimanaaa gitu. Untuk yang suka coklat pasti menikmati. Sayangnya aku buka penggemar coklat, jadi cukup mencicipi saja.

 photo nasi coklat_zpsxisaaxa2.jpg

Selain itu ada juga minuman coklat. Kalau yang ini aku suka. Penggemarnya juga cukup banyak. Terbukti antrean panjang saat aku membelinya. Terlepas dari semuanya berkunjung ke Kampung Coklat menyenangkan sekali. Ceritanya sudah pernah kutulis disini.



 photo antri-minuman-coklat_zpsti3yawnw.jpg
Antri minuman coklat

Jumat, 28 Agustus 2015

Berburu Tiket Murah di Kompas Travel Fair

Selama tiga hari mulai Jumat tanggal 28 Agustus  sampai dengan Minggu 30 Agustus 2015 diselenggarakan Kompas Travel Fair 2015 di Jakarta Convention Center (JCC). Event ini sudah ditunggu-tunggu banyak para traveler di Indonesia. Terbukti pada hari pertama dibuka tadi pagi tempat ini sudah penuh dengan para pengunjung yang berburu tiket promo.  Hal ini menunujukkan bahwa traveling atau liburan kini bukan lagi menjadi kebutuhan barang mewah atau tersier namun sudah menjadi kebutuhan masyarakat.

Untuk masyarakat yang ingin berlibur namun ingin mendapatkan harga promo ini adalah kesempatan emas. Karena di event Kompas Travel Fair ini ada banyak travel agent yang berpartisipasi dan semuanya berlomba-lomba menawarkan tour baik domestik maupun internasional dengan harga yang terjangkau.

Kamis, 27 Agustus 2015

Hidup Lebih Mudah dengan Samsung Galaxy Note 5




Sebagai Samsung lovers hampir seluruh gadget kami bermerk Samsung. Dari Samsung jadul belum ber-android sampai Samsung dengan android. Samsung Galaxy Tab 2 adalah tablet android pertama kami tahun 2012. Selanjutnya karena jatuh cinta dengan Samsung suami selalu membeli smartphone merk Samsung. Dua smartphone terakhirnya sebelum hilang adalah Galaxy S4 dan kedua-duanya hilang karena keteledoran. Sekarang si ayah pakai Samsung Galaxy Note Neo 3. Selain karena butuh fungsi pen nya, juga karena harganya lebih murah dari Samsung S4 yang hilang *ngaku*. Smartphoneku pun merk Samsung, sayang nggak ada pen nya karena bukan Samsung Note.

By the way ngobrolin tentang Samsung Galaxy Note ternyata sekarang Samsung mengeluarkan seri terbarunya looh. Apalagi jika bukan Samsung Galaxy Note 5. Wah...langsung kalah canggih dong Galaxy Note Neo 3 si ayah. Jadi penasaran nih pengin intip-intip acara peluncurannya. Acara peluncurannya sendiri diadakan pada tanggal 13 Agustus 2015 lalu di New York. Jadi bukan di Indonesia. Laah trus gimana dong kalau mau ngerti acara peluncurannya? Nggak usah khawatir lah, kan bisa nonton lewat youtube.

Rabu, 26 Agustus 2015

Berwisata Keliling Nusantara Gratis Bersama Airpaz

Ini adalah cerita saat liburan lebaran kemarin. Meninggalkan hiruk pikuk kota Jakarta untuk beberapa waktu. Hari masih pagi saat kami meninggalkan rumah nenek kami di Magelang menuju Desa Sidomukti Kecamatan Bandungan Kabupaten Semarang. Lokasi ini terletak di lereng gunung Ungaran dengan ketinggian sekitar  1700 dpl.

Perjalanan ke sana memakan waktu kurang lebih dua jam. Saat kami datang parkiran masih sepi dan hanya ada  beberapa mobil di sana. Perjalanan selama dua jam terbayar dengan keindahan pemandangan di sekitar Umbul Sidomukti. Hawa sejuk pegunungan berpadu dengan hijaunya pepohonan dan gunung yang tampak di kejauhan. Subhanallah sungguh indah.

Selasa, 25 Agustus 2015

Saat Musim Kondangan Tiba

Bulan Agustus ini  banyak sekali undangan yang datang ke rumah. Dari undangan pernikahan sampai undangan sunatan. Dari undangan di dalam kota sampai undangan luar kota. Biasanya kalau banyak undangan gini susah-susah seneng. Susah karena pasti ribet mikir bajunya. Seneng karena kapan lagi kita bisa dandan cantik kalau nggak pas datang ke acara kondangan. Maklum ibu rumah tangga jarang dandan *ngaku*.

 photo ike-wedding_zps2hsc6by0.jpg
ilustrasi

Senin, 24 Agustus 2015

Traveling lebih Asyik Dengan Samsung Galaxy S6 Edge Plus

Lebaran kemarin adalah libur lebaran terlama bagiku. Selain lebih dari dua minggu libur, lebaran kemarin juga lebaran dengan destinasi liburan paling banyak. Ya iyalah secara liburan kemarin kami berkeliling ke banyak kota dan beberapa propinsi. Berangkat dari rumah di Bekasi, menyusuri pantura dan berlebaran di Jepara, Malang, Blitar dan Magelang.

Minggu, 23 Agustus 2015

Tips Mengurangi Kecanduan Gadget Pada Anak

Pernah merasa kesal, bete atau jengkel saat si kecil mulai kecanduan gadget? Saya pernah. Sekitar setahun  lalu dua krucils kecanduan gadget. Mereka kecanduan permainan Clash Of Clan dan login melalui akun facebook emaknya. Susah sekali menghentikan kecanduan mereka terhadap permainan yang satu ini. Setiap pulang sekolah yang dicari adalah gadget dan mereka asyik tenggelam dengan permainannya.

Rabu, 19 Agustus 2015

Tips Sehat Tujuh Hari Bersama Sunpride


Waah...ada lagi nih lomba blog bersama Sunpride. Pengin coba ikutan my diary bersama Sunpride. Siapa tahu diundang ke acara Fruit Summitnya Sunpride yang keren abis. Dua tahun lalu aku sempat datang ke acaranya karena mendapat undangan. Keren deh. Apalagi karena saat itu banyak pers yang datang,  aku  sempat di wawancara oleh salah satu televisi lokal. Televisi apa ya namanya..lupa deh. Pokoknya ditanyain kesan -kesan tentang Fruit Summit 2013 dan alasan kenapa aku datang ke acara itu. Unforgottable deh pokoknya.

Jumat, 07 Agustus 2015

Warna-Warni Gethuk Magelang

Salah satu yang paling ditunggu-tunggu perantau seperti kami adalah saat mudik ke kampung halaman. Bertemu banyak saudara, kerabat,  tetangga  dengan senyum tulus ala pedesaan. Hal yang sudah jarang kutemui saat kita tinggal di kota besar. Ada banyak kenangan yang tersimpan di kampung halaman, termasuk senyum tulus masyarakatnya yang selalu kurindukan.

Rabu, 29 Juli 2015

Liburan Edukatif Seru di Kampung Coklat

Liburan lebaran kali ini benar-benar seru dan meyenangkan buat kami. Dari Jakarta kami berkeliling ke Jawa Tengah dan Jawa Timur. Menyusuri beberapa kota, menikmati keindahan berbagai tempat wisata dan mencicipi beberapa macam kuliner sepanjang perjalanan.

Salah satu tempat wisata yang kami kunjungi adalah Kampung Coklat. Kampung Coklat terletak di Desa Plosorejo Kademangan kabupaten Blitar. Liburan kali ini terasa berbeda, karena di Jakarta biasanya kami hanya liburan berempat dengan krucils. Namun kali ini liburannya lebih seru ditemani dua sepupu krucils dari Malang.

Minggu, 26 Juli 2015

Soto Kudus Pak Denuh

Yang paling menyenangkan saat mudik itu adalah kita bisa menikmati wisata kuliner dari berbagai kota yang kita lewati. Demikian juga dengan kami. Lidah dimanjakan dengan berbagai kuliner sepanjang perjalanan mudik. Salah satu kuliner yang tidak pernah kami lewatkan adalah rumah makan khas Kudus yaitu soto ayam dan pindang ayam Pak Denuh.

Senin, 13 Juli 2015

Kejutan dari Amerika

Hihi...wah judulnya sudah kayak film drama saja ya. Hihi..Tapi emang beneran nih. Kemarin aku emang sempat terkejut dan surprise banget dapat oleh-oleh dari Amerika. Boleh dong norak-norak bergembira soalnya oleh-olehnya ini sebenarnya sudah lama kuimpikan. Tapi karena harganya mahal dan diatas sejutaan jadi cuman bisa pengin aja. Sayang duit segitu cuma buat beli dompet. Makanya surprise banget dapat oleh-oleh ini.

Kamis, 09 Juli 2015

Tips Memperpanjang Paspor Anak-Anak

Awal bulan puasa kemarin saya bersama dua krucils pergi ke kantor  imigrasi untuk memperpanjang paspor mereka yang sudah habis. Sebenarnya paspor mereka berakhir Desember tahun 2014 kemarin. Namun karena belum ada rencana bepergian kemana-mana dua paspor krucils yang sudah habis masa berlakunya saya biarkan saja dan belum  diperpanjang.

Untuk berjaga-jaga jika suatu saat ada  tiket promo atau menang hadiah jalan-jalan ke luar negeri lagi  *ngarep* akhirnya akhir Juni kemarin mumpung sekolah libur  saya memperpanjang dua paspor krucil. Karena bulan puasa dan agar anak-anak tidak bolak-balik ke imigrasi saya memilih membuat paspor dengan cara pendaftaran online.

Minggu, 05 Juli 2015

Ramadhan Tahun Ini

Ramadhan...Ramadhan adalah hari yang ditunggu-tunggu setiap muslim di seluruh dunia. Bulan dimana semua amal dilipatgandakan pahalanya. Bulan dimana setiap muslim berlomba-lomba untuk beribadah sebanyak-banyaknya. Sholat fardhu, sholat sunat, sholat tarawih, bertadarus, dan tentu saja infak dan sadaqoh.

Buat kami, Ramadhan tahun ini terasa beda. Ramadhan tahun ini kami berdua (aku dan suami) tidak lagi punya ayah. Tahun kemarin tahun 2014 dua ayah kami bapakku dan bapak mertua menghadapNya. Tahun ini adalah tahun kedua bapakku tidak menikmati bulan Ramadhan. Tidak ada lagi teleponnya yang membangunkan kami saat sahur. Tidak ada lagi teleponnya yang bersemangat saat bercerita tentang sakit diabetesnya. Ah..Bapak, tiba-tiba kangeen. Miss you so much.

Selasa, 30 Juni 2015

Program Affiliasi CNI Jurus Jitu Tambah Doku

Menjelang hari lebaran dan tahun ajaran baru pengeluaran tambah banyak meski sudah diusahakan seirit-iritnya. Gimana nggak tambah banyak ya kalau harga-harga kebutuhan barang pokok sebagian besar naik. Eh..uang daftar ulang dua krucils pun ikut-ikutan naik. Puyeng deh emak-emak gini. Maklum namanya juga emak-emak yang mengatur pendapatan dan pengeluaran. Kayaknya musti putar otak nih gimana caranya menambah pendapatan tanpa keluar rumah.

Selasa, 02 Juni 2015

Menikmati Kelezatan Mayoinnase Shrimp Di Penang Bistro

Minggu kemarin kebetulan salah seorang tanteku ulang tahun. Dalam rangka merayakan hari ulang tahunnya kami sekeluarga diajak dinner di Penang Bistro. Restoran Penang Bistro sendiri ada beberapa di Jakarta yaitu di Senayan City, Pakubuwono, Mega Kuningan, Central Park, Kelapa Gading, Grand Indonesia, Kota Kasblanka dan Kebon Sirih. Tujuan kami kali ini adalah Penang Bistro Kebon Sirih. Letaknya ada di Jl. Kebon Sirih Raya No 59 Menteng Jakarta Pusat. Jam bukanya dari jam 11 siang sampai dengan jam sepuluh malam.

Selasa, 05 Mei 2015

Pentingnya Menjaga Gula Darah Bagi Penderita Diabetes

Pada tanggal 23 April 2015 yang lalu aku  berkesempatan menghadiri seminar mengenai penyakit diabetes yang dilaksanakan di RS Antam di daerah Pulogadung. Seminar Diabetes ini disponsori oleh Soyjoy dan dihadiri oleh warga yang tinggal di sekitar rumah sakit, penderita Diabetes dan blogger.



RS Antam Medika
RS Antam Medika



Bertempat di auditorium RS Antam di lantai 6 , seminar  ini mengadirkan dua nara sumber yaitu Aulia Yudha Prawira,drg.,SpPerio dan Dr.Tetty Ernawati Harefa,MS.,Sp.GK. Seminar ini sangat menarik bagiku. Pertanyaan-pertanyaan yang selama ini ada di kepala dan rasa penasaran bertahun-tahun terjawab di seminar ini.

Sabtu, 25 April 2015

Kiranti Sahabat Terbaik Saat Haid

Pernah merasakan nyeri saat haid? Pasti pernah dong. Hampir semua wanita merasakan rasa tidak nyaman atau nyeri saat haid. Hanya kadarnya saja yang berbeda-beda untuk setiap orangnya. Ada yang merasa sakit sekali ada yang biasa saja. Penasaran kan apa yang menyebabkan nyeri saat haid datang?

Pada tanggal 22 April 2015 kemarin bertempat di Balai Kartini saya dan beberapa emak blogger berkesempatan menghadiri acara ulang tahun ke-21 Kiranti. Pada kesempatan tersebut Kiranti menghadirkan beberapa nara sumber. Diantaranya adalah dokter Ardiansyah Dara spesialis kandungan atau yang biasa dipanggil dokter Dara.

Belanja Praktis Dengan Shopious

Meskipun ngaku-ngaku sebagai emak gaul dan eksis sebenarnya aku ini  nggak gaul sama yang namanya instagram. Akun instagram sih punya.Tapi nggak pernah upload foto. Hihi....ngaku deh. Dalam bayanganku instagram itu cuma tempat narsis .Upload foto makanan, baju baru atau tempat rekreasi terbaru. Karena aku nggak begitu narsis jadinya malas deh sama instagram.

Senin, 20 April 2015

Menyusuri Keindahan Pulau Bidadari Bersama Vlogger

Kamis 16 April 2015 adalah hari yang ditunggu-tunggu Vlogger. Bagaimana tidak , hari itu kami Vlogger akan mengunjungi Pulau Bidadari , salah satu pulau di kepulauan seribu yang terkenal akan keindahannya. Pantai Marina Ancol bisa ditempuh dengan menggunakan busway jurusan Kampung Melayu-Ancol.  Setelah berjibaku di perjalanan selama 2.5 jam dari rumah alhamdulilah sampai juga di dermaga 15 tempat kami berkumpul.

Sabtu, 18 April 2015

Menikmati Wisata Belanja Tas Di Tajur

Jalan-jalan ke Bogor tidak lengkap rasanya jika tidak jalan-jalan ke Tajur. Tajur ini merupakan daerah penghasil tas. Tas dengan berbagai bentuk dan warna tersedia di sana. Lokasi Tajur tidak jauh dari terminal Baranangsiang. Jika menggunakan mobil kita bisa pergi ke sana ke arah Ciawi. Sepanjang jalan tampak beberapa toko yang menjual beberapa tas.

Semalam Di Padjadjaran Suites Hotel and Conference

Minggu lalu setelah beberapa minggu dan weekend yang sibuk akhirnya kami memutuskan untuk refreshing sejenak alias liburan. Pilihan kota kali ini adalah yang dekat dengan Jakarta tapi nyaman untuk liburan. Akhirnya Bogor menjadi tujuan liburan kali ini. Setelah browsing beberapa hotel di Bogor kami memilih Padjadjaran Suites Hotel And Conference. Kebetulan sedang ada promo dari Traveloka jadi lumayan menghemat biaya. Apalagi untuk pemesanan kamar diatas lima ratus ribu langsung mendapat potongan sebesar seratus ribu rupiah dari Traveloka apabila kita install aplikasi Traveloka di Android. Pass banget.

Selasa, 07 April 2015

Sensasi Kuliner FoodTruck Festival Di Summarecon Digital Center


Acara FoodTruck Festival di Summarecon Digital Center (SDC) yang di tweet di twitter SDC Serpong dan mondar-mandir di timeline   membuat penasaran. Apalagi katanya ada lomba buat blogger. Waah  jadi penasaran deh pengin kesana. Acara buat blogger hari Sabtu tanggal 28 Maret. Peserta harus registrasi jam 12 sampai jam 2 siang. Sempat panik khawatir tidak bisa datang karena pagi ada acara seminar parenting di sekolah anak-anak sampai jam setengah satu.

Sabtu, 04 April 2015

Teknologi Pintar Honda Dari Masa Ke Masa

Bicara tentang Honda , jadi ingat dengan sepeda motor Honda pertama kali di keluargaku. Saat aku kelas lima SD tahun 1989 ayahku membeli sepeda motor Honda Astrea Prima.  Di kampungku saja hanya beberapa orang yang punya Astrea Prima saat itu. Dengan si Prima inilah aku belajar motor pertama kalinya saat kelas 6 SD. Boncengan dengan almarhum bapak dan ketiga adikku yang masih kecil keliling kampung menjadi kenangan tersendiri sampai sekarang. Sayang kami tidak punya foto lama si Prima saat aku masih kecil.

Jumat, 03 April 2015

Belanja Makin Asyik Dengan Kupon Diskon iprice

Seiring dengan perkembangan zaman, kesibukan orang-orang yang makin bertambah  dan terbatasnya waktu, belanja online menjadi gaya hidup belanja masa kini. Belanja online terasa praktis karena kita tidak usah keluar rumah dan berkeliling mall. Cukup berpindah dari satu etalase toko online ke etalase toko online lainnya. Semuanya cukup dilakukan di rumah. Praktis bukan ?

Selasa, 24 Maret 2015

Cara Mudah Mencari Hotel Nyaman Di Malang

Yuhuu...selesai sudah UTS anak-anak. Akhirnya bisa bernafas lega. Maklum namanya juga emak-emak pas UTS gini biasanya emak yang kalem langsung menjadi bercula saat UTS tiba. Biasanya nih abis UTS gini butuh refreshing. Apalagi si ayah yang hampir dua bulan ini kerja non stop alias Sabtu Minggu juga masih bekerja di depan laptop saat weekend meskipun di rumah.Rasanya nggak sabar nih pengin liburan.

Jumat, 20 Maret 2015

Wisata Kanal Amsterdam Belanda

Belanda adalah sebuah negara di Eropa yang terkenal dengan kincir anginnya yang berfungsi untuk penghasil tenaga listrik. Selain terkenal dengan kincir anginnya Belanda juga terkenal dengan wisatanya yaitu Volendam dan Keukenhof. Keukenhof adalah sebuah Taman bunga yang dipenuhi oleh berbagai macam bunga termasuk bunga Tulip. Taman bunga ini hanya dibuka selama tiga bulan yaitu selama bulan Maret sampai Mei.

Rabu, 04 Maret 2015

Pengumuman Pemenang GiveAway Fadevmother

Assalamualaikum sahabat

Maaf dikarenakan sesuatu hal, lama tidak update blog. Pengmuman giveaway pun terpaksa mundur dari yang dijanjikan. Giveaway yang diadakan selama sebulan ini terdiri dari 42 tulisan peserta. Terdiri dari 35 tulisan blog dan 7 tulisan dari notes. Membaca semua tulisan peserta membuat saya terharu. Banyak hikmah dan pelajaran yang bisa saya petik dari semua tulisan. Tulisan-tulisan di giveaway ini hampir semuanya menginspirasi. Semoga bisa memberi inspirasi bagi semua pembacanya. Semua  tulisan bagus dan hampir semuanya menginspirasi. Tapi karena hanya ada total 15 pemenang ,maka kami harus memilih. Setelah menimbang dan menilai berdasarkan materi dan gaya kepenulisan juri mbak Arin Murtiyarini memutuskan beberapa tulisan ini sebagai pemenang.



Sabtu, 14 Februari 2015

Klepon Pengobat Rindu

Buat seseorang yang tinggal selama hampir dua belas tahun di Jakarta sepertiku ada saat-saat dimana perasaan rindu kampung menyeruak. Rindu aroma tanah basah di kampung halaman, rindu keramahan masyarakatnya dan tentu saja rindu makanan masa kecil di kampung.

Meskipun dibilang aku sering pulang kampung setahun beberapa kali namun tetap saja rasa rindu tiba-tiba menyergap. Gak mungkin dong tiba-tiba pulang kampung mendadak hanya karena rasa kangen. Yang bisa kulakukan biasanya makan makanan kampung. Aku paling suka makan klepon. Klepon adalah makanan tradisional yang dibuat dari tepung beras ketan yang di dalamnya diberi gula jawa merah. Kemudian di atasnya ditaburi parutan kelapa. Rasanya ? Hmmm...yummy.

Kamis, 05 Februari 2015

Tips Liburan Gratis dan Murah Meriah

Kali ini mau nulis seputar tips sebagai tulisan tantangan dari mbak Ani Berta. Sebagai orang  yang sejak jaman muda kakinya gatel selalu pengin dolan, meskipun sudah jadi emak-emak kebiasaan dolan atau liburan  itu tidak bisa hilang begitu saja. Namun tentu saja sekarang beda. Kalau dulu ingin liburan tinggal berangkat, sekarang kalau mau sekedar liburan yang dipikir banyak. Soalnya harus mikir susu anak, SPP, listrik, telepon dan tagihan kartu kredit *ngaku*. Maklum emak-emak kan mikirnya serba ekonomis. Jadinya maunya tetap liburan dengan harga ekonomis alias murah meriah atau syukur-syukur kalau bisa gratis. Di bawah ini adalah sebagian foto-foto liburan gratisku.

Senin, 26 Januari 2015

Koln Kota Parfum Dan Kota Sejarah Yang Mendunia

Kota Koln adalah kota keempat terbesar dari segi jumlah penduduk di Jerman. Koln berasal dari kata cologne. Yaah kota ini adalah kota asal ditemukannya wewangian Eau de Cologne  oleh Johan Maria Farina seorang berkebangsaan Italia. Salah satu merk perusahaan parfum  yang terkenal di sini adalah merk 4711. Dulu saat aku masih kecil di Indonesia ada tisu basah wangi. Biasanya kita menyebutnya cologne. Ternyata ini adalah nama salah satu kota pembuat wewangian terkenal di Jerman. Aku sendiri baru tahu saat mengunjunginya.

Wajah Baru Kereta Api Majapahit

Sekarang liburan tidak lagi menjadi barang mewah . Namun sekarang liburan menjadi kebutuhan masyarakat kota besar. Liburan yang dahulu menjadi barang mewah kini menjadi kebutuhan sekunder. Penatnya rutinitas membuat orang ingin melepaskan diri sesaat dari kejenuhan dengan liburan.

Kamis, 22 Januari 2015

Carmudi Situs Jual Beli Kendaraan Nomor Satu

Pernah ngalamin nggak kita keliling-keliling  Jakarta , Bekasi, Depok setiap weekend  ke banyak dealer yang tersebar di daerah tersebut untuk nawarin mobil kita ? Kami pernah. Mungkin kelihatan konyol, namun itulah yang sebenarnya terjadi. Tahun 2012 kami berniat menjual kijang kapsul yang telah menemani suami selama sepuluh tahun dan menjadi saksi perjalanan keluarga kami dengan mobil keluaran terbaru yang lebih irit dan matic. Soalnya lama-lama suami merasa pegal tangannya dengan mobil manual di perjalanan yang macet.

Rabu, 21 Januari 2015

Kontroversi Film Hijab

Akhir-akhir ini sedang ramai dibicarakan film berjudul Hijab karya Hanung Bramantyo. Film yang diputar serentak tanggal 15 Januari ini memang menuai kontroversi. Hal ini bisa dilihat dari banyaknya komentar negatif tentang film ini di media social baik facebook maupun twitter. Tuduhan  menjelek-jelekkan agama Islam sampai tudingan film karya Islam Liberal menambah daftar panjang respon negatif  film ini.

Selasa, 20 Januari 2015

Mommylicious Catatan Harian "Gado-Gado" Seorang Mama







Judul Buku : Mommylicious

Penulis        : Murtiyarini dan Rina Susanti

Penerbit     :  BIP                                                                                                                                                Genre          :   Parenting

Jumlah Halaman : 173 halaman

Cetakan Pertama : Agustus 2014

ISBN : 978-602-249-680--9

Menikmati Lezatnya Waffle Dan Coklat Belgia

Siapa yang tidak kenal dengan Negara Belgia?  Belgia adalah salah satu Negara yang terletak di Eropa Barat. Negara Belgia adalah Negara yang terkenal akan coklatnya yang lezat. Pada sebuah kesempatan dua tahun lalu  saya sempat berkunjung ke Belgia,  lebih tepatnya ke ibukota Belgia yaitu Brussel. Tentu saja kesempatan untuk menikmati coklat Belgia dan berburu oleh-oleh coklat Belgia yang terkenal tidak dilewatkan begitu saja.

Minggu, 18 Januari 2015

FadevMother's First Give Away

Dear teman-teman
Dalam rangka mempererat silaturahim dan dalam rangka syukuran hampir satu tahun usia fadevmother.com serta hampir empat tahun mengenal rejeki dari dunia maya alias facebook, maka kali ini fadevmother ingin mengadakan syukuran dengan berbagi sedikit rejeki yang diperoleh selama aktif di facebook.

Menjadi Lebih Baik Saat Pergantian Umur

Buatku ulang tahun adalah moment special. Saat itu umurku bertambah satu sekaligus berkurang satu tahun jatah umurku. Meskipun special jarang sekali aku sengaja merayakan perayaan hari ulang tahun. Kadang-kadang saja saat pulang kampung , keluarga besarku memberi kejutan kue tart plus makan malam sekeluarga. Kebetulan karena jatuh di saat liburan sekolah, maka aku  sering merayakan ulang tahun di kampung bersama keluarga besar. Namun terkadang hari ulang tahunku tiba saat aku di Jakarta dan tidak pulang kampung.

Kamis, 15 Januari 2015

Happy Birthday Yang Ke Tiga KEB

Mendengar nama KEB langsung terbayang emak-emak keren nan pintar . Mendengar namanya saja sudah langsung jiper. Apalagi saat itu aku baru mulai bikin blog dengan beberapa postingan ala kadarnya. Seperti  durian runtuh saat mbak Arin sahabatku sore itu bbm.

" Mbak Nunung kudaftarin gabung KEB ya mbak. " kata mbak Arin.

"Wah minder mbak, blognya kayak gini',  jawabku.

"Santai aja mbak Nung, di sana kita banyak belajar", kata mbak Arin.

Rabu, 14 Januari 2015

Menyusuri Situs Purbakala Candi Penataran Blitar

Menghabiskan waktu liburan tidak melulu harus ke mall atau tempat-tempat wisata dengan tiket mahal. Wisata-wisata edukatif perlu kita kenalkan kepada anak-anak agar mereka lebih mengenal sejarah. Kebetulan anak-anak selalu antusias jika diajak melihat museum-museum ataupun situs-situs purbakala. Pada sebuah kesempatan liburan saya mengajak anak-anak mengunjungi Candi Penataran. Kebetulan kami pulang kampung ke Blitar tempat Candi Penataran berada.

Selasa, 13 Januari 2015

Asyiknya Nonton Lumba-Lumba di Lapangan Bola

Percaya nggak kalau aku bilang nonton pertunjukan lumba-lumba itu nggak harus ke Ancol ? Harus percaya dong. Soalnya Faris Devin nonton pertunjukan lumba-lumba di lapangan. Hah? beneran lapangan gitu? Iyaa...lapangan sepak bola. Awalnya juga aku kaget. Tapi pas lihat selebarannya baru percaya deh. Nontonnya di lapangan sepak bola Pondok Gede. Jadi  group Lumba-lumba bernama Pantai Cahaya menyewa lapangan Pondok Gede dan mengadakan pertunjukan lumba-lumba di sana.

Jumat, 09 Januari 2015

Wisata Sejarah Museum Gebang Blitar

Liburan Desember kali ini kami menghabiskan liburan di beberapa tempat sekaligus pulang kampung. Magelang, Jepara dan Blitar adalah tujuan liburan kami selama anak-anak libur sekolah. Tujuan wisata kami di Blitar kali ini adalah Museum Gebang. Dulunya museum ini adalah tempat tinggal keluarga Soekarno. Sekarang keberadaan rumah ini dijadikan museum oleh pemerintah. Kebetulan anak-anak belum pernah berkunjung ke museum ini. Mengenalkan sejarah sekaligus berwisata adalah tujuan jalan-jalan kali ini. Museum  Gebang ini terletak tidak jauh dari makam Bung Karno di daerah Sentul. Dengan naik becak kami dengan mudah mendatangi lokasi ini.

Wisata Anjungan Murah Meriah Bandara A. Yani Semarang

Musim liburan identik dengan jalan-jalan atau traveling. Bisa pulang ke kampung halaman atau berwisata di daerah tempat tinggal masing-masing. Kebun binatang atau museum bisa menjadi pilihan wisata murah meriah yang menghibur namun tidak membuat kantong bolong. Untuk daerah Jakarta Kebun Binatang Ragunan, Museum Nasional dan Museum Kesaktian Pancasila bisa menjadi alternatif pilihan liburan murah meriah. Kami sendiri memilih pulang kampung ke Jawa Tengah untuk menghabiskan liburan bersama anak-anak.