Pernah merasakan nyeri saat haid? Pasti pernah dong. Hampir semua wanita merasakan rasa tidak nyaman atau nyeri saat haid. Hanya kadarnya saja yang berbeda-beda untuk setiap orangnya. Ada yang merasa sakit sekali ada yang biasa saja. Penasaran kan apa yang menyebabkan nyeri saat haid datang?
Pada tanggal 22 April 2015 kemarin bertempat di Balai Kartini saya dan beberapa emak blogger berkesempatan menghadiri acara ulang tahun ke-21 Kiranti. Pada kesempatan tersebut Kiranti menghadirkan beberapa nara sumber. Diantaranya adalah dokter Ardiansyah Dara spesialis kandungan atau yang biasa dipanggil dokter Dara.