Senin, 01 September 2014

Kledung Pass Rest Area

Mudik arus balik  kemarin kami lewat jalur tengah. Berangkat subuh dari Magelang dan sampai Kledung Pass sekitar jam 7 pagi. Kledung Pass ini adalah rest area . Baru dibangun tahun 2011. Karena jarang melewati jalur ini, jadi baru pertama kali kami melewatinya. Kesan pertama adalah Subhanallah indah sekali pemandangan disini. Cocok sekali untuk area beristirahat pemudik yang ingin melepas lelah. Sayangnya kawasan ini sepertinya kurang terawat dan sepi. Padahal lokasinya sangat strategis di Jalan Raya Temanggung Wonosobo dan diapit oleh dua buah gunung yaitu Sindoro dan Sumbing.



Rest Area Kledung terletak di Kecamatan Kledung yang mempunyai ketinggian 800-200 dpl dengan suhu udara yang cukup dingin yaitu 18-24 derajat Celcius. Itulah sebabnya kami memakai jaket karena udara terasa dingin.

Sesampai disana kami berharap berjumpa kedai kopi ataupun Pop Mie sekedar untuk mengganjal perut dan membikin mata melek. Maklum perjalanan pagi. Jadi kami masih ngantuk. Sayangnya sama sekali tidak ada penjual disini. Padahal saat kami mudik adalah hari kelima lebaran. Harusnya banyak kedai yang buka untuk pemudik yang ingin beristirahat dan melepas lelah. Jadi kami membikin sendiri Pop Mie di mobil. Air di termos yang kami colok sebelumnya sudah panas. Jadi kami beristirahat sambil makan Pop Mie bikinan sendiri.

Pemandangan indah sayang sekali untuk dilewatkan. Jadi kami berfoto-foto narsis di Rest Area Kledung Pass ini.






Rest area kledung ( Sumber : disini )



Rasanya pengin sekali istirahat lagi kesini jika suatu saat nanti mudik lagi. Kangen pemandangan indahnya. Sungguh indah. Berharap sudah ada kedai kopi jika berkunjung lagi.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar